Category Archives: Produk Oriflame

Review Produk: ECOBEAUTY

ecobeauty oriflameBeberapa waktu yang lalu Oriflame meluncurkan rangkaian produk baru yang dinamakan ECOBEAUTY. Produk ini, seperti namanya, terbuat dari bahan-bahan alami dan proses pembuatannya pun amat ramah lingkungan. Coconut Oil Organik dan Shea Butter, adalah dua kandungan utama yang ada di dalam produk Ecobeauty ini. Oriflame mengeluarkan tiga jenis produk untuk Ecobeauty ini, yaitu Day Cream, Night Cream dan Eye Cream.

Coconut Oil, atau minyak kelapa murni, dikenal sebagai bahan alami yang bermanfaat untuk melindungi kulit pada siang hari dari paparan sinar matahari, serta mencerahkannya. Selain itu, pelembab alami dalam molekul-molekul coconut oil sangat ampuh menjaga kulit dari kekeringan. Dan juga aromanya yang khas dapat berfungsi sebagai aroma terapi yang merelaksasi dan menghilangkan stress.

Shea Butter, yang berasal dari Afrika Barat, sejak dahulu telah lama dikenal mengandung asam lemak yang dapat menangkal keriput dan garis-garis halus. Beberapa senyawa berkhasiat terdapat dalam shea butter, diantaranya adalah minyak lemak, cinnamic acid (asam sinamat), vitamin A dan E. Minyak lemak membantu menjaga kelembaban kulit dan elastisitas.Β Sedangkan asam sinamat bekerja untuk melindungi kulit Anda dari sinar UV.

Uji coba yang dilakukan terhadap 88 orang wanita yang menggunakan kombinasi Day Cream dan Night Cream selama lebih dari 4 minggu menunjukkan hasil sebagai berikut:

  • 87% menyatakan Ecobeauty menyamarkan garis-garis halus yang terhidrasi
  • 77% menyatakan Ecobeauty mengecilkan pori-pori
  • 82% menyatakan Ecobeauty meningkatkan warna kulit

Produk Ecobeauty ini dapat digunakan untuk semua jenis kulit dan semua usia.

Yuk, berikan perawatan alami yang terbaik untuk kulit cantikmu. πŸ™‚

Perawatan Wajah Untuk Usia 30-an

Secara umum, kondisi kulit pada usia 30-an adalah sebagai berikut: timbul kerutan (biasanya terlihat di ujung mata), warna kulit kusam, muncul flek-flek hitam, dan kulit terasa kering. Hal ini disebabkan karena pada usia ini produksi kolagen secara alami mulai menurun dan kulitpun berkurang elastisitasnya.

Paparan sinar matahari, stress dan pola makan yang kurang baik, dapat memicu terjadinya penuaan dini. Tidak mau kan, terlihat lebih tua dari usia sebenarnya? Usia baru 31 tahun terlihat seperti 37 tahun, misalnya. Nah, karena itulah jangan abaikan perawatan kulit terutama wajah.

  • Untuk sehari-hari, jangan pernah lupa untuk menggunakan pelembab sesuai jenis kulit. Oleskan tipis-tipis dengan gerakan melingkar pada wajah segera setelah mandi/wajah dibersihkan.
  • Jika banyak beraktivitas di luar ruangan, selalu pakai tabir surya, atau pelembab yang mengandung SPF.
  • Selalu bersihkan wajah setelah pulang dari bepergian. Biasakan tidur dengan keadaan wajah yang bersih.
  • Oleskan eye cream untuk mengurangi/mencegah kerutan di sudut mata. Biasanya cukup dioleskan tipis pada tulang mata bagian bawah saja.
  • Exfoliating (pengelupasan), lakukan seminggu sekali dengan menggunakan face scrub. Hal ini akan membuat kulit terlihat segar dan tidak kusam.

Tak hanya perawatan dari luar saja, perawatan dari dalam juga perlu dilakukan. Perbanyak minum air putih, makan makanan yang mengandung antioksidan dapat membantu regenerasi sel kulit dan membuat kita awet muda. Kacang-kacangan, telur, yoghourt, buah berry, bayam, gandum, adalah jenis makanan yang mengandung antioksidan yang baik bagi tubuh. Tak lupa, tidur yang cukup serta olahraga teratur juga akan membantu kondisi tubuh kita terlihat segar.

********** Continue reading

Mengatasi Tumit Kaki Pecah-pecah

Tumit kaki pecah-pecah adalah kondisi umum yang sering dialami oleh orang Indonesia, baik pria maupun wanita. Hal ini disebabkan kondisi cuaca yang kering atau panas, disamping juga seringnya kaki terkena bahan-bahan kimia seperti sabun cuci, yang lambat laun memperparah pecahnya tumit kaki.

Jika dapat, gunakan alas kaki saat beraktifitas di luar ruang, terutama pada permukaan tanah yang kasar. Lalu sedapat mungkin cuci kaki bersih-bersih setelah terkena sabun cuci. Namun jika tumit kaki Anda sudah terlanjur pecah-pecah, sebaiknya segera lakukan perawatan, jangan menunggu sampai keadaannya semakin parah. Karena selain menyakiti diri sendiri, tentunya penampilan kaki Anda menjadi kurang enak dipandang. Apalagi bagi wanita, yang suka mengenakan sepatu terbuka, tentunya tumit kaki yang pecah-pecah sangat mengganggu penampilan Anda.

Perawatan kaki sebenarnya dapat dilakukan sendiri dengan mudah di rumah. Bahan-bahan alami yang dapat digunakan untuk tumit kaki pecah-pecah ini adalah buah alpukat dan pisang. Caranya: ambil setengah bagian alpukat, campurkan dengan pisang yang sudah matang. Hancurkan sampai membentuk pasta. Lalu oleskan pada tumit kaki, diamkan sekitar 10-15 menit. Cuci/bilas dengan air bersih.

Bagi yang tidak sempat untuk membuat sendiri adonan tadi, gunakan saja produk Oriflame. Di siang hari, bisa gunakan Feet Up Soothing Foot Cream. Produk ini mengandung Wheat Germ Oil yang bermanfaat untuk melembabkan dan Orange Blossom yang wanginya menenangkan. Untuk perawatan malam hari, gunakan Feet Up Overnight Moisturising Foot Cream. Krim ini mengandung alpukat yang bermanfaat untuk melembabkan. Oleskan pada tumit kaki yang telah bersih sebelum tidur, lalu bungkus kaki Anda dengan kaos kaki. Niscaya kaki Anda semakin halus dan lembut hari demi hari dengan melakukan perawatan rutin seperti ini.

Mudah bukan? Yuk, ucapkan selamat tinggal pada tumit kaki pecah-pecah πŸ™‚

Ketiak Hitam, Penyebab dan Solusinya

Ketiak hitam? Ihh..kalau kata anak jaman sekarang sih, bikin galau. Bikin enggak pede kalau pakai baju tanpa lengan.

Makanya, hindari mencabut atau mencukur bulu ketiak ya. Karena mencabut/mencukur bulu ketiak itu menyebabkan terjadinya luka mikro di permukaan kulit, yang jika sembuh akan menyebabkan kulit terlihat lebih gelap. Lebih baik gunakan cara waxing untuk menghilangkan bulu ketiak.

Penyebab kedua ketiak hitam adalah faktor hormonal kehamilan. Namun ini sifatnya temporer sih, jadi biasanya akan hilang dengan sendirinya jika kehamilan berakhir.

Lalu pemakaian deodorant yang tidak cocok juga dapat menyebabkan alergi dan iritasi kulit, yang akhirnya membuat ketiak menghitam. Hindari deodorant yang mengandung alkohol, karena bahan inilah yang biasanya menyebabkan iritasi.

Kalau Sudah Terlanjur, Bagaimana Mengatasinya?

Tak perlu risau, dengan beberapa langkah berikut dan lakukan dengan teratur, insya Allah, hitam di ketiakmu berangsur-angsur hilang:

Saat mandi, bersihkan bagian ketiak dengan seksama. Bekas deodorant jangan sampai menempel di kulit ketiak.

Seminggu dua kali, scrub bagian ketiak untuk mengangkat sel-sel kulit mati.

Bahan tradisional seperti pepaya juga bisa digunakan untuk menyamarkan hitam di ketiak. Caranya, ambil buah pepaya yang masih mengkal. Parut secukupnya. Setiap selesai mandi, gosok-gosokan parutan pepaya tadi pada ketiak. Lalu bilas sampai bersih.

*****

Produk Oriflame yang bisa digunakan:

Milk & Honey Gold Smoothing Sugar Scrub. Gunakan untuk men-scrub bagian tubuh yang kasar atau kusam (bahkan juga ketiakmu), mengangkat sel-sel kulit mati dan menjadikan kulitmu lebih halus dan lembut.

Pilih deodorant non-alcohol agar ketiakmu tidak hitam. Silk Beauty White Glow Anti-Perspirant 24H Deodorant, bisa kamu gunakan. Ada kandungan ekstrak White Mulberry yang membantu memperlambat pigmentasi dan mencerahkan kulit.

ShintaPertiwi/RumahCantiqku/2012

Gratis! Triple Core Lipstick di Agustus 2012

Wow! Lagi-lagi Oriflame kasih hadiah buat kita, membernya. Kalau bulan lalu hadiahnya adalah OB Whitening Foundation senilai Rp 99.000,- maka bulan ini hadiahnya adalah Triple Core Lipstick edisi Valentine senilai Rp 159.000,- Ada 5 pilihan warna yang cantik lho.

Mau tahu caranya? Hanya 2 langkah simple aja koq:

  1. Anda harus member Oriflame
  2. Lakukan order Rp 275.000,- (harga member), maka otomatis Triple Core Lipstick ini langsung menjadi milik Anda.

Sudahkah Anda menjadi member Oriflame? Jika belum, silahkan kirim data Anda beserta KTP/SIM ke pertiwi_shinta@yahoo.com nanti akan saya bantu proses pendaftarannya. Oya, siapkan biaya pendaftaran Rp 39.900,- saja ya, rekening Oriflame akan saya informasikan kemudian.

Untuk Anda yang ingin bertanya, silahkan melalui email di atas, atau hubungi saya melalui telp 0853-2615-9829.

Tips Merampingkan Perut

Mau banget deh punya perut ramping dan kencang lagi. Ehem, berhubung udah 3 anak pernah bubu di dalam perut ini, ya jadi gitu deh keadaannya, hihi..

Sadar banget, bahwa perut ramping/kencang itu diperoleh dari olahraga teratur, bukan hanya pakai produknya Oriflame yang buat mengencangkan perut dan meratakan warna kulit itu aja. Keduanya harus dilakukan kalau ingin hasil maksimal.

Nah, seingatku gerakan yang paling mudah untuk mengencangkan otot perut adalah sit-up. Yuk kita praktek, enaknya berdua teman/pasangan nih, biar semangat. Oya, jangan lupa pemanasan dulu secukupnya. πŸ™‚

Gerakan pertama

Duduk di lantai, kedua lutut ditekuk, kedua tangan di samping kepala. Kaki bisa dipegangin teman/pasangan. Turunkan badan hingga 90 derajat, lalu kembali lagi. Lakukan 15-20 kali.

Gerakan kedua

Posisinya sama dengan gerakan pertama, tetapi pada saat naik, tubuh diputar sejauh mungkin dan dilakukan berulang-ulang. Manfaatnya untuk bagian perut samping. Lakukan juga 15-20 kali.

Continue reading

6 Langkah Mudah Pedicure di Rumah

Senangnyaaa merendam kaki yang lelah di dalam baskom berisi air hangat. Rasanya dipijat-pijat, nyamaaan sekali. Hmm, jika punya waktu, teruskan aja dengan pedicure sendiri. Aku bagi deh caranya disini.

Step 1.
Siapkan baskom berisi air suam-suam kuku, tambahkan 10 ml Feet Up Relaxing Foot Bath sebagai pengganti garam. Rendam kaki sekitar 15-20 menit.

Step 2.
Setelah direndam, kulit kaki akan melunak, saatnya menggosok bagian tumit dan menyikat jari dan kuku kaki (gunakan Foot Care Purnice Brush). Sebelumnya oleskan Feet Up Exfoliating Foot Scrub, agar proses pengelupasan kulit mati lebih mudah. Boleh di-massage terutama di bagian tumit.

Step 3.
Keringkan kaki dengan handuk. Oleskan lotion untuk kaki, Feet Up Cooling Foot Gel. Berguna untuk menyegarkan dan melembutkan kaki.

Step 4.
Bersihkan cat kuku yang masih tersisa dengan Oriflame Beauty Nail Polish Remover. Rapikan/potong kuku kaki. Khusus bagian kutikula, oleskan terlebih dahulu dengan Oriflame Beauty Cuticle Remover Gel, lalu dorong kutikula dengan alat khusus. Hindari memotong kutikula dengan gunting kuku.

Step 5.
Aplikasikan Oriflame Beauty Nail Food, ini adalah ‘vitamin’ untuk kuku. Fungsinya agar kuku lebih kuat dan segar.

Step 6.
Jika suka, boleh pakai kuteks sesuai selera. Mau mencoba teknik French Manicure seperti disini juga oke.

Tak sulit kan, melakukan pedicure sendiri? Lakukan bersama kakak atau adik, atau sahabat agar lebih asyik.

This is it! Pedicure ala bunda Shinta dan Oriflame πŸ™‚

ShintaPertiwi~RumahCantiqku~2012

Cara Perawatan Tangan Sehari-hari

Tangan, salah satu bagian tubuh kita yang paling aktif. Mulai bangun tidur, sampai tidur lagi, ada aja aktivitasnya. Apalagi yang hobby chatting nih, bisa-bisa menjelang tidur pun jari tangan masih giat mencet-mencet hape atau bebe.. πŸ˜€

Kadangkala, perawatan tangan agak terlupakan. Tidak seperti wajah yang sehari dua kali dibersihkan, dikasih pelembab, didandani. Iya nggak? Buat ibu-ibu apalagi, yang tiap hari tangan kena sabun cuci yang notabene ada bahan kimianya. Makanya kenapa tangan (dan kaki) lebih kering kondisinya dibanding bagian tubuh yang lain.

Nah, agar tangan tetap halus dan lembut, yuk kita lakukan langkah-langkah perawatan berikut ini, mudah koq.

  1. Cuci tangan terlebih dahulu dengan sabun, sampai bersih. Jika ada sabun khusus untuk tangan (hand soap) lebih baik.
  2. Rendam tangan sekitar 10 menit di dalam baskom yang berisi air hangat. Ini untuk melunakkan kulit yang keras. Termasuk kutikula (kulit di ujung kuku). Hmm nyamannya.
  3. Keringkan tangan dengan handuk.
  4. Continue reading

Diet Sehat Bernutrisi Ala NutriShake (Part-1)

Sejak diluncurkan perdana di Indonesia awal Februari 2012, NutriShake mulai menarik perhatian beberapa teman saya. Mereka sebagian besar adalah orang-orang yang selama ini berkeinginan untuk menurunkan berat badan. Coba perhatikan sekitar kita, mungkin dari 20 orang, 1/3 diantaranya memiliki berat badan di atas berat badan ideal.

Seperti yang sudah saya terangkan di tulisan mengenai NutriShake sebelumnya, NutriShake adalah suplemen makanan (makanan pelengkap), mengandung nutrisi lengkap yang dibutuhkan oleh manusia. Jadi ini bukan susu, bukan pula makanan pengganti. Kita tetap makan tiga kali sehari, namun dengan komposisi makanan yang dianjurkan, dan NutriShake dikonsumsi dua kali sehari, 30 menit sebelum makan.

Coba ukur Body Mass Index (BMI) anda.

BMI = Berat badan (kg) / Tinggi x tinggi (m)

Misal berat badan anda 78 kg dengan tinggi 165 cm, maka

BMI = 78 / 1,65 x 1,65 = 28,68

Berikut adalah kategori menurut BMI:
> 30 : obesitas
25 – 30 : overweight
18,5 – 25 : normal
< 18 : underweight

Maka anda termasuk dalam kategori overweight, dan harus menurunkan BMI menjadi 25 atau dengan berat badan ideal 68 kg (turunkan 10 kg).

Sulit? Berat? Teman-teman dekat saya yang mengonsumsi NutriShake, telah berhasil menurunkan berat badan mereka antara 0,5 – 3 kg dalam waktu 2 minggu lho.. πŸ™‚

Mau tau caranya? Silahkan hubungi saya yaa.. πŸ˜‰

Email: pertiwi_shinta@yahoo.com
YM: pertiwi_shinta
HP: 0853-2615-9829
BB: 2836D174

Foto diambil dari: istockphoto.com

ShintaPertiwi~RumahCantiqku~2012